Bahan Labu Siam Isi Daging
- Labu siam mini 3 buah, belah, bersihkan getah dan kulitnya
- Garam secukupnya
- Air secukupnya
Bahan Isian daging
- Daging sapi cincang 200 gram
- Roti tawar kupas 2 lembar
- Susu cair 125 ml
- Keju cheddar 25 gram, parut
- Tepung tapioka 2 sendok makan
- Bawang bombay 1/2 buah, cincang halus
- Bawang putih 2 siung, cincang halus
- Kecap inggris 1 sendok makan
- Telur ayam 2 butir, kocok
- Merica bubu 1/2 sendok teh
- Pala bubuk 1/4 sendok teh
- Gula pasir 1 sendok teh
- Garam secukupnya
- Minyak goreng 2 sendok makan
Cara Membuat resep labu siam isi daging
- Keruk bagian tengah labu siam hingga menyerupai cawan. Lumuri labu siam yang sudah di belah dengan sambil di remas-remas. Cuci dengan air hingga bersih. Tusuki dengan garpu, sisihkan.
- Isi: Rendam roti dengan susu cair hingga lunak, sisihkan. Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Angkat.
- Campur daging sapi dengan roti tawar, tumisan bawang dan bahan lainnya. Aduk hingga rata.
- Ambil 1 buah labu siam, isi hingga penuh pada bagian tengahnya. Lakukan hingga habis.
- Kukus labu siam isi daging selama kurang lebih 35 menit hingga matang. Angkat.
Sajikan bersama saus sambal
0 coment�rios: