Bahan resep Kaserol kentang keju Kentang kupas 300 g, kupas, potong dadu 1 cm Wortel 150 g, potong dadu 1 cm Daging asap 3 lembar, potong p...
Bahan resep Kaserol kentang keju
- Kentang kupas 300 g, kupas, potong dadu 1 cm
- Wortel 150 g, potong dadu 1 cm
- Daging asap 3 lembar, potong panjang tipis
- Bawang bombay 50 g, cincang
- Keju cheddar 20 g, parut
- Keju parmesan secukupnya, untuk taburan
- Air 250 ml
- Krim kental 50 g
- Pala bubuk 1/8 sdt
- Merica bubuk 1/2 sdt
- Garam secukupnya
- Mentega tawar 3 sdm
Cara membuat resep Kaserol kentang keju
- Panaskan mentega, tumis bawang Bombay hingga harum. Masukkan daging asap, tumis sebentar. Tuangkan air, aduk rata, didihkan.
- Tambahkan kentang, wortel, pala, merica dan garam. aduk rata, masak selama 5 menit. Angkat, tambahkan krim kental dan keju cheddar.lalu aduk hingga tercampur rata.
- Tuangkan adonan dalam pinggan yang tahan panas, tutup dengan alumunium foil.
- Panggang dalam oven bersuhu 180 derajat celcius selama 15 menit. Angkat, taburi keju parmesan. Sajikan.
Bahan kue pukis Tepung pancake siap pakai Ragi instan 1 sendok teh Telur ayam 3 butir, kocok hingga rata Santan 225 ml dari 1/2 butir kelapa...
Bahan kue pukis
- Tepung pancake siap pakai
- Ragi instan 1 sendok teh
- Telur ayam 3 butir, kocok hingga rata
- Santan 225 ml dari 1/2 butir kelapa
- Pasta pandan secukupnya
- Keju cheddar lembaran 5 lembar, potong 1x4 cm
- Margarin 50 gram, untuk olesan
Cara Membuat kue pukis pandan Keju
- Campur tepung pancake dan ragi instan, aduk rata. Buat lubang di tengahnya.
- Tuang telur kocok ke dalam campuran tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata. Tambahkan santan dan pasta pandan, aduk rata. Diamkan selama kurang lebih 35 menit.
- Panaskan cetakan kue pukis, olesi dengan margarin.
- Tuang adonan ke dalam cetakan hingga 3/4 tinggi cetakan. Tutup cetakan dan biarkan hingga setengah matang.
- Buka penutup cetakan, beri 1 lembar keju di atasnya. Tutup kembali cetakan dan masak hingga matang. Angkat, keluarkan pukis dari dalam cetakan. Lakukan hingga adonan habis.
Sajikan resep kue pukis
Bahan dan Resep Cupcake Chiffon Keju Tepung terigu protein sedang 90 gram Kuning telur 4 butir Gula halus 60 gram Minyak sayur 40 ml Susu ca...
Bahan dan Resep Cupcake Chiffon Keju
- Tepung terigu protein sedang 90 gram
- Kuning telur 4 butir
- Gula halus 60 gram
- Minyak sayur 40 ml
- Susu cair 80 ml
- Putih telur 4 butir
- Cream of tartar 3/4 sendok makan
- Garam 1/4 sendok teh
- Keju cheddar 40 gram, parut
- Butter cream 200 gram, masukkan plastik segitiga
- Keju cheddar 20 gram
- Ceri merah secukupnya
- Daun mint secukupnya
Bahan Filling Resep Cupcake Chiffon Keju
- Cream cheese 200 gram
- Gula halus 70 gram
- Susu cair 60 ml
Cara Membuat Resep Cupcake Chiffon Keju
- Kocok kuning telur dan 25gr gula halus hingga pucat. Masukkan minyak sayur dan susu, kocok hingga rata. Masukkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata. Sisihkan.
- Kocok putih telur hingga mengembang, masukkan cream of tartar, garam dan sisa gula halus. Kocok hingga kaku.
- Masukkan adonan putuh telur ke dalam adonan tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk melipat hingga tercampur rata. Tambahkan keju parut, aduk rata.
- Siapkan cup kertas. Masukkan adonan hingga 3/4 bagian, ratakan. Panggang dalam oven bersuhu 170c selama kurang lebih 30 menit hingga matang, angkat. Sisihkan.
FKeju: Campur semua bahan dan kocok hingga tercampur rata, simpan dalam lemari pendingin hingga agak mengeras. Masukkan dalam plastik segitiga yang diberi spuit suntik.
Semprotkan filling keju pada bagian tengah cupcake. Semprotkan butter cream dan paruti keju di atasnya. Hiasi dengan ceri merah dan daun mint. Sajikan.
Follow Us
Were this world an endless plain, and by sailing eastward we could for ever reach new distances